Menjadi program studi unggul dan menghasilkan lulusan yang profesional dibidang perhotelan dan berjiwa entrepreneur
Menjadi program studi unggul dan menghasilkan lulusan yang profesional dibidang perhotelan dan berjiwa entrepreneur
1. Menghasilkan lulusan yang berkualitas Mencetak tenaga profesional di bidang perhotelan yang memiliki kompetensi akademik dan keterampilan praktis, sehingga mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional, serta menjadi pilihan utama dunia kerja dan masyarakat. 2. Meningkatkan kualitas pendidikan berbasis IPTEK Mengembangkan kurikulum yang adaptif dan inovatif dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi (ICT), guna menjawab tantangan globalisasi dan kebutuhan industri perhotelan modern. 3. Membentuk lulusan yang berjiwa entrepreneur Membekali mahasiswa dengan pengetahuan, keterampilan, dan pengalaman kewirausahaan, sehingga mampu menciptakan dan mengelola usaha mandiri maupun mengembangkan inovasi dalam bidang hospitality. 4. Menjalin kerjasama strategis dengan industri dan lembaga terkait Membangun kemitraan yang berkelanjutan dengan hotel, restoran, asosiasi profesi, dan lembaga pendidikan untuk memperluas peluang magang, riset terapan, serta penyerapan tenaga kerja. 5. Menghasilkan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang relevan Mendorong dosen dan mahasiswa menghasilkan karya ilmiah, inovasi, serta program pengabdian yang mendukung pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan praktik terbaik di bidang perhotelan.
1. Front Office Supervisor 2. Food & Beverage Supervisor 3. Chef De Partie 4. Floor Supervisor/HK SPV 5. Entrepreneur
Baik
6 Semester
Bekasi
Pembelajaran berbasis Outcome Based Education (OBE) dengan integrasi teknologi informasi (ICT) memberikan keunggulan kompetitif. Mahasiswa tidak hanya menguasai teori dan praktik perhotelan, tetapi juga dibekali keterampilan digital untuk menghadapi tantangan era global.
Selain menghasilkan tenaga kerja profesional di bidang hospitality, Prodi ini juga menekankan pembentukan jiwa entrepreneur. Lulusan memiliki peluang tidak hanya bekerja di hotel atau restoran, tetapi juga membangun usaha mandiri di bidang pariwisata, kuliner, maupun jasa hospitality lainnya.
UBSI menyediakan laboratorium perhotelan, tata boga, tata hidang, hingga front office yang dirancang menyerupai standar industri. Hal ini mendukung mahasiswa dalam memperoleh pengalaman praktik nyata sebelum memasuki dunia kerja.
UBSI memiliki kerjasama dengan berbagai hotel berbintang, restoran, dan perusahaan pariwisata sehingga mahasiswa mendapatkan kesempatan magang, on the job training, serta peluang kerja setelah lulus.
Lulusan D3 Perhotelan UBSI dapat bekerja di berbagai bidang: hotel, restoran, kapal pesiar, maskapai penerbangan, event organizer, hingga industri pariwisata internasional. Selain itu, lulusan juga dapat menciptakan usaha mandiri di bidang hospitality.
Jika ada pertanyaan yang ingin Anda tanyakan, kami akan menjawab semua pertanyaan Anda.
Ya. Mahasiswa wajib mengikuti program on the job training atau magang di hotel berbintang, restoran, atau perusahaan hospitality yang sudah menjadi mitra BSI, baik di dalam maupun luar negeri.
Ya. UBSI menyediakan berbagai program beasiswa internal maupun dari mitra eksternal, yang dapat diakses oleh mahasiswa berprestasi atau yang membutuhkan bantuan finansial.